Suara Karya

Garudafood Sumbangkan Dana Hasil Donasi Karyawan

JAKARTA (Suara Karya): Garudafood sumbangkan dana sebesar Rp100 juta ke rumah singgah bernama ‘Rumah Harapan Indonesia’. Dana tersebut merupakan hasil donasi di kalangan karyawan dan manajemen Garudafood.

“Program donasi semacam ini akan kami gelar secara rutin setiap tahun. Sedekah itu penting sebagai ucapan syukur atas semua keberkahan yang kita peroleh selama ini,” kata Direktur Pelaksana Divisi Distribusi PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk, Rudi Eko usai serahkan bantuan kepada Dwi Wulan Juni Tara dari Rumah Harapan Indonesia, di Jakarta, Rabu (31/7/2019).

Penggalangan donasi antar karyawan merupakan rangkaian kegiatan jelang peringatan ulang tahun Garudafood yang ke-25 pada 24 Agustus mendatang. Hadir dalam kesempatan itu, Direktur Divisi Distribusi PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk, Peter Wiradjadja.

Rudi menambahkan, program donasi digelar sebagai bentuk rasa syukur dari PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk atas perjalanan usia dan performa kinerja bisnis yang tumbuh dan berkembang setiap tahunnya. Diharapkan, kegembiraan itu tak hanya terjadi di kalangan karyawan, tetapi masyarakat yang memerlukan bantuan.

“Ini merupakan salah bentuk bentuk dari rasa syukur kami kepada Tuhan Yang Maha Esa. Kinerja positif perusahaan terjadi bukan semata oleh kerja keras dari tim, tapi juga berkat doa dari karyawan dan para stakeholders. Untuk itu, pentingnya kita menyisihkan sebagian rezeki untuk mereka yang membutuhkan,” ujar Rudi Eko menandaskan.

Hal senada dikemukakan Peter Wiradjadja. Rangkaian kegiatan donasi merupakan bagian dari komitmen PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk dalam menjalankan Corporate Social Responsibility (CSR) melalui Garudafood Sehati. Komunitas bagi karyawan itu menjalankan salah satu pilar yaitu pemberian bantuan kemanusiaan.

Dwi Wulan Juni Tara menyatakan rasa terimakasih atas bantuan yang diberikan Garudafood. Bantuan tersebut dapat membantu kelanjutan dari program Rumah Harapan Indonesia. Ia mendoakan Garudafood terus sukses dan menebarkan manfaat kepada banyak orang.

Dikatakan, Rumah Harapan Indonesia didirikan oleh Valencia Mieke Randa pada 2014. Rumah singgah itu membantu anak usia 0-17 tahun dari keluarga kurang mampu yang sedang sakit. Mereka berasal dari luar daerah, karena penyakitnya harus dirujuk di rumah sakit di kota-kota besar, termasuk Jakarta.

Rumah Harapan Indonesia memberi fasilitas tempat tidur untuk pasien dan satu orang pendamping/orangtua. Fasilitas yang diberikan selain ruangan selain memiliki pendingin udara (AC) dan makan gratis bagi pasien dan pendamping.

“Kami juga menyediakan transportasi antar jemput dari rumah singgah ke rumah sakit, serta kebutuhan sehari-hari (susu, alat mandi dan lain-lainnya). Pada waktu tertentu, penghuni RHI juga diajak wisata yang disesuakan dengan kondisi kesehatan para pasien,” tutur Dwi Wulan.

Sebagai informasi, Garudafood merupakan perusahaan makanan dan minuman yang didirikan sejak 1990, namun kegiatan usaha telah dimulai sejak 1979 oleh keluarga pendiri melalui PT Tudung Putra Jaya (TPJ). Perusahaan yang berlokasi di Pati, Jawa Tengah itu memasarkan produk kacang tanah dan kemudian dikenal dengan Kacang Garuda.

Garudafood saat ini memproduksi dan menjual produk makanan dan minuman dengan 5 merek unggulannya yaitu Gery, Garuda, Chocolatos, Leo dan Clevo. Produk tersebut meliputi biskuit, kacang, pilus, keripik, confectionery, minuman susu dan serbuk coklat . Perseroan saat ini telah melakukan penjualan ekspor ke lebih dari 20 negara dengan fokus pada negara-negara ASEAN, China dan India. (Tri Wahyuni)

Related posts