Suara Karya

Pra PON Cabang Silat Digelar di 3 Wilayah

Sekretaris Umum PB IPSI, Erizal Chaniago. (suarakarya.co.id/ist)

JAKARTA (Suara Karya) : Kejurnas yang sekaligus dijadikan ajang Pra PON ke 20 dipastikan ramai dan enak ditonton. Tampilnya atlet dari 32 Provinsi membuat ajang Pra PON digelar ditiga wilayah yaitu GOR Jakarta Utara, GOR Cempaka Putih (Jakarta Pusat) dan Padepokan Pencak Silat di Taman Mini Indonesia Indah (TIM) Jakarta Timur yang dilaksanakan serentak mulai 13 hingga 17 November 2019.

“Digelar ditiga wilayah diharapkan mampu memberikan persaingan ketat disetiap kelas yang dipertandingkan. Begitu juga dinomor seni, tunggal, ganda dan regu (TGR),” jelas Sekretaris Umum PB IPSI, Erizal Chaniago di Jakarta, Selasa (12/11/2019).

Erizal melanjutkan, digelar ditiga wilayah sudah jelas peserta yang datang dari 32 daerah mencapai 1.500 orang. Hal itu yang membuat panitia bekerja ekstra keras, agar jalannya pertandingan bisa meraih sukses prestasi atlet dan tuan rumah pelaksana.

Erizal yang juga pengurus KONI Pusat itu melanjutkan, para atlet yang dijaring dan dinyatkan lolos ke PON melalui pertandingan di tiga wilayah adalah juara 1, 2, dan 3 di kelas A, B, C, D, E, F, G putra di kategori tanding. Adapun di kelas H, I, dan J masing-masing diambil juara 1 dan 2. Sementara di Putri juara 1, 2 dan 3 dikelas B, C, D lolos ke PON dan di kelas E dan F hanya diambil juara 1 dan 2.

Untuk kategori seni di nomor tunggal putra dan putri diambil juara 1, 2 dan 3 lolos ke PON XX di Papua tahun 2020. Adapun nomor ganda putra dan putri diambil juara 1 dan 2. Sedang untuk kategori regu putra yang dinyatakan lolos ke PON ke 20 adalah atlet yang meraih juara 1 dan 2. Dengan pembagian atlet yang dinyatakan lolos ke PON ke 20 itu cabang pencak silat mempunyai quota 184 atlet yang akan tampil di PON di Papua tahun 2020 mendatang. (Warso)

Related posts