Suara Karya

Priska Raih Gelar Tunggal Kelima ITF Women’s World Tennis Tour

JAKARTA (Suara Karya) : Tampil optimal, petenis Indonesia, Priska Madelyn Nugroho (19 tahun) berhasil meraih gelar juara tunggal turnamen ITF Women’s World Tennis Tour W25 di Solapur, India, Minggu (18/12)

Di final, Priska yang menempati unggulan kedelapan menekuk seeded ketiga, Anastasia Kulikova (22) dari Finlandia. Priska menang straight set atas petenis kidal itu, 6-4 6-2.

“Final yang alot meskipun saya bisa menang straight set,” ucap Priska.

Gelar ini memberinya tambahan 50 poin dan peringkat tunggalnya bakal merangsek di kisaran 392 WTA, terbaik di antara putri Indonesia. Kantongnya pun bertambah tebal dengan tambahan hadiah sebesar 3935 dollar AS atau sekitar Rp 60 juta.

Prestasi ini merupakan gelar tunggal kelima di turnamen ITF Word Tennis Tour bagi Priska sepanjang karirnya tahun ini. Dua gelar level W25 setelah di Traralgon, Australia dan tiga W15 di Monastir, Tunisia.

Pada nomor ganda, berpasangan dengan Ekaterina Yashina, Priska harus puas berada di posisi kedua. Duet Priska/Yashinta kalah dari andalan tuan rumah, Ankita Raina/Prarthana Thombare 1-6 2-6.

Pekan depan, Priska masih beredar di India, mengikuti turnamen selevel di Navi Mumbay.(Warso)

Related posts