Sarinah Beri Kesempatan McDonald’s Buka Kembali

0
(suarakarya.co.id/Istimewa)

JAKARTA (Suara Karya): Direktur Utama Sarinah, Gusti Ngurah Putu Sugiarta Yasa mengatakan tetap akan memberikan kesempatan untuk McDonald hadir kembali di mal yang beroperasi sejak 1966. Diketahui, pada Minggu (10/6/2020) pukul 22.00 WIB, gerai McDonald’s di Sarinah akan tutup secara permanen lantaran adanya renovasi gedung.

“Tentu kami tetap memberikan kesempatan kepada McDonald’s untuk hadir kembali di Sarinah,” kata Ngurah di Jakarta, Minggu (10/5/2020).

Namun hal tersebut kata Ngurah perlu adanya proses. Salah satunya dengan melakukan pemilihan tenant agar sesuai dengan konsep bisnis Sarinah yang baru, yaitu jadi etalase pemasaran produk UKM Tanah Air.

“Hal ini sejalan dengan arahan Bapak Menteri BUMN bahwa tentu kami akan melakukan kurasi agar semuanya selaras dengan konsep bisnis Sarinah,” ungkap Ngurah.

Ngurah juga menjelaskan kerja sama antara para tenant umumnya selalu terjaga dan berkelanjutan. Hal tersebut dinilai selaras bahwa Sarinah memiliki nilai jual yang tinggi dan dikelola secara kekeluargaan serta keberpihakan kepada UMKM. Sedangkan untuk perjanjian dengan para tenant, akan diselesaikan secara musyawarah.

“Sesuai dengan perjanjian sewa menyewa semua hak dan kewajiban para pihak akan diselesaikan secara musyawarah untuk kesepakatan yang dapat diterima semua pihak (amicable solution),” jelas Ngurah.

Diketahui, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki dan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir telah membahas perubahan konsep Sarinah menjadi mal dan etalase pemasaran produk UKM Tanah Air.

Teten Masduki mengatakan sesuai arahan Presiden Joko Widodo, Sarinah akan menjadi ruang pamer bagi 100 persen produk lokal Indonesia. Dalam perubahan konsep tersebut, ia menegaskan tentunya ada revitalisasi, perbaikan gedung hingga manajemen PT Sarinah.

“Gedung yang sekarang kan sudah tua, harusnya ditata sesuai dengan gedung tua menjadi desainnya yang heritage dan menarik,” kata Teten. (Bobby MZ)