Suara Karya

10 Arsitek Terbaik Asia Terima Penghargaan

(suarakarya.co.id/Andara Yuni)

JAKARTA (Suara Karya): BCI Asia Awards ke 15 akan diadakan di tujuh negara Asia, yakni : Hong Kong SAR, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Manajer BCI Asia Indonesia Cahyono siswanto mengatakan, penghargaan ini diberikan untuk mengapresiasi perusahaan pengembang dan konsultan arsitektur dalam membangun dan merancang bangunan-bangunan dengan volume terbesar di tujuh pasar tersebut.

“Acara ini bertujuan untuk mendorong penciptaan arsitektur yang bertanggung jawab secara sosial,” kata Cahyono di Jakarta, Selasa (23/4/2019) .

Menurutnya, BCI Asia Awards sebagai platform bagi jaringan kerja domestik dan internasional diantara para konsultan arsitektur, pengembangan properti, produsen dan penyedia layanan yang terbaik.

Diketahui, dalam rangkaian acara BCI Asia Awards tahun 2019 ini, akan ada  top 10 arsitek dan pengembang yang mendapatkan penganugrahan penghargaan. Dimana 10 arsitek dan pengembang tersebut merupakan perusahaan yang memiliki nilai agregat terbesar dari sisi proyek yang tengah dibangun selama satu tahun terakhir berdasarkan tingkat keberlanjutan, sertaperingkat bangunan hijau yang terkonfirmasi.

Menurut Cahyono, adapun kriteria untuk Top 10 Arsitek mencakup proyek-proyek dari tahap pra-tender hingga tahap awal pengkategorian untuk desain bangunan hijau. Para pemenang BCI Asia Awards 2019 akan diumumkan pada Selasa 23 April 2019. (Andara Yuni)

Related posts